Kamis, 13 September 2018

ROMANCE IN THE SKY – AGRA ROOFTOP ALILA SOLO

September 13, 2018


ROMANCE IN THE SKY – AGRA ROOFTOP ALILA SOLO

“Kamu mau enggak jadi cewek aku?”

“Kamu mau enggak jadi tulang rusuk aku?”



“Kamu kamu kamu... kamu kamu lagi...” *malahnyanyi

Coba bayangin—khusus para cewek—kamu ditembak ataupun dilamar saat kamu lagi dinner berdua di atas ketinggian level 29. Di sekeliling kamu banyak banget bintang bertaburan yang dihiasi view kota Solo, terus diiringi alunan musik jazzy plus cahaya remang-remang. Udah gitu, dikasih mawar merah lagi. Ih... #pengenlagi. Romantis banget kan? Aku hlo, mau dilamar kamu buat kedua kalinya. Hahaha... LOL


Jadi dolaners, Minggu tanggal 9 September kemarin, Wendy’s Family—aku dan Pak Wendy—berkesempatan buat ngerasain yang namanya romantic dinner in the sky. Di mana lagi sich kalau bukan di Agra Rooftop—Hotel Alila Solo?


Dari Agra Rooftop ini ya dolaners, sebenarnya kita enggak Cuma bisa romantic dinner bersama kesayangan saja loh. Tapi kita juga menyaksikan senja yang indah.


Oh yah dolaners, romatic dinner di Agra Rooftop ini memang sudah menjadi menu reguler. Akan tetapi romantic dinner kali ini tuh berbeda banget dengan yang sebelumnya. Karena romance in the sky ini hanya ada tiap hari Minggu pukul 18.00 s.d 21.00 dan setiap minggunya itu Cuma ada buat 6 couple doang. Duh, siap cepat dia dapat dong, yah? Yah... harus reservasi dulu dong.

Kenapa Cuma buat 6 couple doang? Yah biar enggak terlalu rame dong tentunya. Masa iya dinner romantis di tengah keramaian, kan enggak lucu.








Menunya Romance In The Sky-nya apa saja yah?
Ada 5 menu pilihan yang menjajikan letupan rasa di lidah yang bakalan enggak akan terlupakan, yaitu :
1.      Amuse Bouche (melon, pink lychee, youghurt, parsley)
2.      Starter ( Seared scallop, carrot & ginger puree, broccoli, cauliflowers)
3.      Sopu (Beef consomm, Sirloin aburi, soybean)
4.      Main course (Crisp skinned barramundi, spicy dashi sauce, soba, pak coy atau angus tenderloin, rosemary jus, green pea puree, spiced almound)
5.      Dessert (white callebaut chocolate, strawberry & basil compote)

Terus, berapa harganya?
Untuk paket romance in the sky ini, idr 1.000.000/couple ya dolaners.

Buat yang mau dinner romantis bareng pasangan, cuz serevasi aja dech. Apalagi buat yang mau nembak gebetan, balikan sama mantan, ngelamar pacar, penganten baru, dan pengantin lama juga bollleeehhh banget nget nget.


Agra Rooftop
Lokasi : Hotel Alila Solo Lt. 29, Jalan Slamet Riyadi No. 562 Solo Jawa Tengah 57144
Kontak : (0271) 677 0888
Jam buka : Senin – Minggu, 17.00 pm s.d 01.00 am



Jumat, 17 Agustus 2018

“STARLIGHT CINEMA” PASAR MALAM ALILA SOLO

Agustus 17, 2018


“STARLIGHT CINEMA” PASAR MALAM ALILA SOLO 




Mendengar kata “pasar malam”, apa sih yang ada dibanyangan kalian? Lapangan? Biang lala? Kora-kora? Aneka jajanan tradisional? Atau bisa beli baju, pernak-pernik, perkakas rumah tangga dan sebagainya dengan harga ramah kantong? 


Etapi, “Starlight Cinema” Pasar Malam Alila Solo ini berbeda hlo dengan pasar malam yang biasa kita nikmati di lapangan. Starlight Cinema di Alila Solo ini adalah sebuah rangkaian acara pemutaran film dengan konsep nuansa pasar malam yang di kemas secara berbeda dan menarik. Acara yang di gelar 4x tersebut jatuh pada tanggal 17 Agustus, 18 Agustus, 31 Agustus dan 15 September, setiap pukul 17.30 hingga 21.00. Kemasan ini diharapkan mampu menjadi salah satu tujuan wisata atau hiburan rakyat untuk kota Solo, dikarenakan konsep ringan dengan menonjolkan menu–menu ataupun makanan local yang authentic dengan suasana santai tepi kolam renang di Largo pool side Lantai 6 Alila Solo akan memberikan kesan hangat untuk menikmati waktu. 


Tempat yang bisa menampung hingga kurang lebih 600 orang init kerap kali di jadi kan tujuan liburan ataupun sekedar chill bersama teman sepulang kerja. Kali ini Alila mengubahnya dengan nuansa akrab pasar malam dengan pemutaran film untuk lebih menghidupkan suasana dalam Pasar Malam Stralight Cinema. Dengan film screenig focus on Eka Nusa Pertiwi, menayangan 3 film yang dibintanginya dengan judul “ Gayatri, Aku Serius, dan Pendekar Kesepian”. Film–film pendek yang di pilih adalah film yang masuk dalam nominasi FFI yang telah di putar di Australia di tahun lalu. 




Sementara untuk menu local yang authentic disajikan berbeda dalam setiap stallnya, cukup hanya dengan Idr 138.000 nett/orang seluruh rangkaian menu all you can eat bisa langsung di nikmati, mulai dari menu sundukan & goreng ,aneka racika’an sayur, aneka special anglo, bahkan ada aneka penyetan dan bakaran. Alila juga menyediakan kupon dengan harga Idr 40.000/dhies bila menghendaki beberapa makanan saja. Tidak hanya di situ hiburan live music sepanjang acara dan ada juga drama komedi theater yang di mainkan oleh musisi – musisi local dari kota Solo. 



Beberapa menu local yang bisa dinikmati di Starlight Cinema Pasar Malam di Alila Solo : 


Aneka Gorengan & Sunduk’an 

- Tempe mendoan 

- Telur puyuh bacem 

- Tahu isi 

- Sosis solo 

- Bakwan sayur 

- Kerang pedas 

- Pisang goreng 

- Bakso cilok 


Aneka Racik’an Sayur 

Pecel madiun 

Gado – gado 

Kupat tahu solo 

Karedok bogor 

Ketoprak Jakarta 


Aneka Special Anglo 

Bakmie goreng / godhog jowo 

Nasi goreng jowo 

Soto ayam lamongan 

Bakso komplit malang 

Kerak telor betawi 



Aneka Penyetan & Bakaran 

Ayam goreng / bakar 

Ikan nila goreng / bakar 

Bebek bakar wong solo 

( Nasi putih, Lalapan & sambals ) 

Sate ayam 

Sate kambing 

( Lontong, acar & sambal kacang ) 


Aneka Jajanan, Bubur & Es 

Kue Rangin - Bubur Kacang ijo - Es Dawet 

Kue Pukis - Bubur Ketan hitam - Es Campur / Teler 

Colenak - Kolak Pisang & ubi - Es Cincau 

Kembang gula - Ronde & Angsle - Es Puter 



Nah dolaners, jangan lupa datang ke Starlight Cinema Pasar Malam Alila. Masih ada 3x lagi hlo yaitu tanggal 18 Agustus, 31 Agustus dan 15 September. Jangan sampai terlewatkan, yah ☺☺☺

Minggu, 08 Juli 2018

SENJA DI KOTA SOLO

Juli 08, 2018


SENJA DI KOTA SOLO 



Solo dan senja. Sepaket komplit tentang sebuah cerita yang ingatkan tentang sejarah lampau. Tentang kota Solo, kota penuh cerita cinta yang terkadang membuat nyaliku menciut untuk kembali menggores kenangan di sana. Sementara senja, adalah saksi nyata setiap perjalanan yang terkadang tak mampu untuk aku tuliskan di atas kertas. 



Tapi sore itu... 



Aku berani mengukir langkah—kembali—untuk menggores kenangan di Solo. Bersama sekumpulan kawan blogger dan bersama senja yang sore itu terlampau indah untuk aku lewatkan. 


Dari ketinggian level 29 di salah satu hotel bintang 5 di Solo—hotel Alila Solo, aku dan sekelompok kawan blogger menikmati senja sore itu. Tentunya, ditemani jamuan hotel bintang 5 yang rasanya berbeda dengan jajanan pinggir jalan yang sering kumakan. Hehehe... 



Sebagai seorang blogger, tidak afdol kalau tidak mengabadikan lukisanNya yang indah ini. Bermodal hp Asus Zenfone 3 pemberian suami pas valentine tahun kemarin, kuabadikan setiap moment indah indah. Setiap detik di mana mentari mulai pulang keperaduannya. Menikmati lukisan maha dasyat akan senja yang selalu setia menanti mentari kembali. Argh, senja... setiamu terkadang membuat aku merasa iri. 



Waktu terus bergulir, hingga akhirnya kutemui mentari telah benar-benar kembali ke peraduannya. Senjapun mulai beranjak dan berganti malam. 



Kembali... 



Kudapatkan lukisanNya yang maha dasyat. Menikmati malam di kota Solo dari ketinggian level 29. Lampu-lampu nan indah laksana bukit bintang. Indah sekali. 



Lagi dan lagi... 



Aku mengabadikan moment indah ini. Dan... kata mereka, malam ini Solo serasa di Seoul. Hahaha... 


Oh ya... siapapun, jika ingin menikmati senja dan bukit bintang dari ketinggian di Solo, siapapun bisa datang ke sini, ke Agra. Rooftopnya Alila. Di sini, memang dibuka untuk umum. Siapapun bisa kok menikmati indahnya kota Solo sambil bersantap. 





Kedatanganku ke Agra kali ini adalah kedatangan kedua kalinya. Tahun lalu, aku memang sempat menikmati Solo di malam hari dari Agra. Hmm... waktu itu saat ada undangan menikmati menu little India. 



Baca : #LittleIndia @Epice_Restaurant Hotel Alila Solo 



  1. Marry Me : cranberry juice + pandan syrup +passion fruit foam
  2. Red Dragon : hibiscus tea + pandan syrup + lemon juice
  3. Berkentini : beras kencur + fresh orange + lemon juice + gomme syrup
  4. Green Land : fresh kiwi + fresh cucumber + lemon juice + pandan syrup









Beberapa menu yang bisa dinikmati di Agra Rooftop, Alila Solo : 

Menu buffet : 

1. Roateed chicken with bbq sauce 

2. Roasted beef with musrooms sauce 

3. Baked fish withThai chili sauce 

4. Roasted potatoes 

5. Sauteed mixed paprika 

6. Buttered mixed vegetable 

7. Sweet corn chop 

8. Ceasar salad 

9. Pasta salad 

10. Opera cake 

11. And mixed fruit platter 

12. Ice campur 



Small bites : 

1. Choquette 

2. Duck salad 

3. Crispy beef 

4. Chicken wing 



Stall : 

1. Baked fish 

2. Chicken 

3. Beef 

4. Caesar salad 



Banyak banget menunya. 



Di Agra Rooftop, bisa juga loh buat dinner romantis. Cahaya remang-remang sambil menikmati kota Solo dari ketinggian. Hehehe... #melamunmembayangkan 



Agra Rofftop, Alila Solo. Recomended buat kalian yang ingin menikmati senja dan keindahan lukisanNya bersama yang tersayang. Apalagi letak Alila Solo juga strategis dan mudah dijangkau. Tak perlu pakai naik turun gunung lewati lembah ke samudera... ☺☺☺☺


Sabtu, 26 Mei 2018

Jalan-Jalan Malam Hari di Jogja Nggak Kalah Asyik, Lho!

Mei 26, 2018

Jalan-Jalan Malam Hari di Jogja Nggak Kalah Asyik, Lho!




Jogja, kota yang selalu mempunyai daya tarik sendiri bagi penikmatnya. Jogja, kota yang menyimpan sejuta cerita dengan sejuta destinasi wisata yang selalu membuat pengunjungnya merindukannya.



Jogja, tak hanya menarik untuk dinikmati kala siang hari. Malam haripun, Jogja selalu menarik hati untuk membuat para pengunjungnya menjelajahinya.



Argh, malam hari yang biasanya identik dengan gelap yang menakutkan? Ternyata jalan-jalan saat langit sudah menghitam itu nggak kalah asyik dengan saat berpetualang di siang benderang. Pengalaman ini bisa kalian rasakan saat menjelajahi berbagai tempat wisata di Jogja. Di mana beberapa destinasinya terasa luar biasa saat dikunjungi di malam hari. Apa saja yang bisa kalian kunjungi untuk wisata malam Jogja di malam hari?



Sepanjang Jalan Malioboro


sumber:naradatour.com 


Ke Joga belum afdol kalau belum ke Malioboro. Pusat perbelanjaan di Jogja ini memang mempunyai daya tarik tersendiri bagi para pengunjungnya. Apalagi di saat petang mulai datang. Malioboro lebih menarik untuk dinikmati.



Jika jalan-jalan ke Malioboro, jangan lupa membawa kamera digital! Saatnya untuk mengunjungi Jalan Malioboro di malam hari, pasang tripod, dan mengabadikan berbagai keindahan di jalan yang legendaris ini. Malioboro memang sangat populer bagi para wisatawan. Kalian bisa menyusuri jalanan dari Tugu Yogyakarta hingga perempatan Kantor Pos Yogyakarta yang sangat asri ini. Kalau capek, boleh mampir sebentar di warung untuk merasakan nikmatnya kopi khas Jogja.

Tugu Yogyakarta


sumber:potograpero.com


Tugu Jogja tak kalah menariknya dengan Malioboro. Apalagi jarak keduanya bisa dibilang berdekatan.



Berpetualang ke tempat wisata di Jogja nggak lengkap kalau nggak selfie-selfie dulu di Tugu Yogyakarta. Sebuah landmark yang sangat populer bagi wisatawan yang mengidolakan Kota Gudeg ini. Kerlipnya di malam hari, berbaur dengan kesibukan masyarakat di kota tersebut juga layak untuk dinikmati. Nggak heran kalau makin malam, justru Tugu Yogyakarta makin rame dengan wisatawan yang pengen berselfie di sana.

Candi Prambanan


sumber:dolanno.com


Lho? Candi Prambanan buka sampai malam hari? Wah, masa baru tahu, sih. Saatnya untuk kembali ke Jogja dan merasakan petualangan Candi Prambanan setelah matahari terbenam. Kalau malam tiba, Candi Prambanan akan dihiasi dengan lampu sorot yang memukau. Selain menyalurkan hobi fotografi, kunjungi juga kegiatan seni yang digelar di sana, yaitu drama seni tari Ramayana Ballet Prambanan atau Sendratari Ramayana Prambanan.


Pintu Langit Dahromo


sumber:trivindo.com


Pintu Langit Dahromo merupakan sebuah wisata malam yang saat ini sedang ngetren di Jogja. Untuk mengetahuinya, kunjungi dulu Bukit Dahromo, yang berada di Desa Muntuk, Bantul. Dari sini, kalian bisa melihat bagaimana indahnya panorama alam, terutama kala matahari tenggelam perlahan di ufuk barat. Jaraknya cuma satu jam saja dari pusat kota dan memang disediakan bagi wisatawan untuk datang di malam hari. Jadi nggak usah khawatir dengan keamanan di Pintu Langit Dahromo karena sudah dikelola dengan baik.



Bukit Paralayang, Parangtritis


sumber:spotunik.com


Satu rekomendasi terakhir untuk tempat wisata di Jogja yang asyik dikunjungi malam hari adalah Bukit Paralayang yang ada di pesisir Parangtritis. Datanglah di sore hari jelang matahari terbenam. Nikmati hembusan angin ditemani langit yang beranjak jingga menuju kelam. Sebuah suasana yang bakal mengingatkanmu bahwa alam diciptakan untuk membuat manusia bahagia. Jadi sudah sepantasnya buat kalian untuk membuat alam bahagia, yaitu dengan menjaga kelestariannya.




Itulah lima tempat wisata di Jogja yang bisa kalian rasakan sambil menikmati indahnya suasana malam. Bagaimana? Sudah nggak sabar untuk balik lagi ke Kota Angkringan ini? Segera booking tiket perjalanan dan penginapannya buat liburan di musim panas ini. Biar bisa merasakan indahnya malam berbintang di Jogjakarta.

Kamis, 26 April 2018

LIBURAN IMPIAN KE NEGERI JIRAN DENGAN JD FLIGHT

April 26, 2018

LIBURAN IMPIAN KE NEGERI JIRAN DENGAN JD FLIGHT

Ketika beberapa kawan saya memimpikan sebuah perjalanan indah ke luar negeri, berbeda dengan saya yang kala itu sama sekali tak pernah berfikir akan menginjakkan kaki di negeri orang. Bagi saya, Indonesia yang luas ini belum pernah saya jelajahi, masa iya mau ke negeri orang? Gimana pula ngomongnya? Sementara Bahasa Inggris saya pasif.


Hingga setelah bertemu dengan Pak Wends, menikah, lalu mengenal dunia blogger, berkenalan dengan banyak blogger, ditambah lagi berteman dengan beberapa teman di masa lalu yang sudah menjelajah ke sana ke mari, dalam hati ada suatu niatan : aku juga ingin singgah di negeri orang.

Malaysia.

Negara tetangga yang sebelumnya tak pernah punya daya tarik dalam pandangan saya. Negeri asal Siti Nurhaliza ini tak pernah membuat saya ingin menyentuhnya, menjelajah keanggunannya yang kini justeru memberikan cerita tersendiri bagi saya.

Setiap lebaran, suguhan di meja rumah saya kebanyakan makanan dari Malaysia. Cokelat nan lezat menjadi pemanis tersendiri yang menyimpan kenangan. Pun dengan tontonan Upin-Ipin asala Malaysia... duh, saya seolah melihat kenangan masa kecil yang kini sulit saya temukan di dunia nyata.

Malaysia...

Meyimpan banyak cerita tersembunyi. Kepengin kebencian lantara negara tetangga ini seperti musuh bebuyutan seolah sirna begitu saja. Kekesalan hati lantaran negara ini sering mengklaim kekayaan Indonesia sebagai kekayaannya juga sirna begitu saja.

Aku ingin ke Malaysia.
Jangan tanya mengapa...
Aku hanya ingin mengenalnya, menyentuhnya
Dan menggoreskan seuntai cerita

Wisata Impian di Negeri Jiran
Negeri Jiran, begitu mereka menyebutnya. Ingin sekali saya mengunjungi dan menjelajahnya. Apalagi, sepupu saya, ibu mertua saya, pernah ke sana. Duh... hati semakin menggebu. Sebelum usia 30 datang, rasanya ingin menuntaskan impian ke sana bersama anak dan suami.


Yang saya kenal dari Malaysia selain bahasa melayu adalah Menara Kembar Petronas. Di mana kita bisa berfoto dengan baground Menara Kembar Petronas. Atau kalau tidak, kita juga bisa merasakan sensasi menikmati pemandangan Kuala Lumpur dari Sky Bridge (jembatan penghubung kedua menara).


Tapi ternyata...

Malaysia tak hanya sekedar Menara Kembar Petronas. Tapi ada Legoland, Batu Caver, Menara Kuala Lumpur, Gedung Sultan Abdul Samad, dan lain sebagainya. Sementara soal berbelanja, ada Bukit Bintang, Sungau Wang Plaza, Jalan Alor, atau Jalan Petaling.



Argh... Malaysia...

Yang paling membuat saya ingin sekali berkunjung ke Malaysia bersama keluarga adalah Legoland. Sebagai seorang mamah yang anaknya sangat menyukai lego, Legoland adalah daya tarik tersendiri bagi saya.


Sementara Batu Caves yang merupakan tempat ibadah umat Hindu Tamil yang terletak di dalam gua bukit batu kapur kawasan Gombak, Selangor ini merupakan daya tarik lantaran melihat beberapa teman blogger pernah ke sana. Berfoto dengan baground hiasan patung Dewa Murugan tertinggi di dunia (42,7 meter) yang berlapis emas. Duh... seperti wisata religi...

Selain itu, yang indah dalam pandangan saya dari Malaysia adalah Gedung Sultan Abdul Samad. Bangunan tua bergaya maroko ini mempunyai ciri khas kubah dari tembaga dan dinding bata mata. Selain itu, ada pula menara jam di bagian tengah gedung, sehingga membuat bangunan ini disebut Big Ben-nyan Malaysia. Ditambah lagu arsitekturnya yang unik membuat gedung ini menjadi objek fotografi di kalangan turis.

Sebagai seorang wanita, tentunya saya juga doyan berbelanja. Malaysia punya bukit bintang yang berbeda dari Jogja. Jika bukit bintang di Jogja adalah surga menikmati keindahan ciptaanNya, bukit bintang di Malaysia ini adalah surga bagi wanita penikmat belanja. Kawasan Bukit Bintang di Malaysia ini diisi outlet-outlet merek ternama atau bisa dibilang merupakan kawasan elite.

Tapi, jika ingin berbelanja dengan harga miring, di seberang Bukit Bintang ada Sungai Wang Plaza. Yang konon katanya, kita bisa berbelanja sepuasnya dengan harga yang miring.

Jika ingin menikmati Malioboro rasa Malaysia, Jalan Alor seolah menjadi jawabannya. Jalan Alor ini merupakan pusatnya wisata kuliner yang dibungkus seperti pasar malam.

Tetapi jika ingin menikmati nuansa pecinan di Malaysia, ada Jalan Petaling.

Bercerita tentang Malaysia tak akan pernah ada habisnya, justeru hati semakin jatuh cinta ingin mengunjunginya. Negeri tetangga yang menurut saya pribadi ini tak terlalu jauh dan ongkos perjalanannyapun masih masuk akallah di kantong keluarga saya. Apalagi... jika saya memesan tiket pesawatnya lewat JD.id.

Dulu, saya mengenal JD.id sebagai marketplace. Di mana iklannya sering sekali saya tonton di tivi. Katanya sih jaminan ori. Lalu, ada salah satu teman blogger yang doyan banget belanja di JD.id lantaran puas dengan pelayanannya. Eh... ternyata, lewat JD Flight, kita bisa memesan tiket pesawat ke manapun kita mau. Tentunya dapat harga terjangkau dan mudah pesan tiket pesawat.

JD.id tidak hanya menawarkan tiket pesawat murah saja, melainkan juga menghadirkan JD Hotel. Di mana kita juga bisa memesan hotel dengan mudah dan mendapatkan harga terjangkau. Waow... makin komplit saja yah JD.id ini?





Dan ketika saya memesan tiket pesawat ke Malaysia, saya memilih penerbangan dari Jogja ke Kuala Lupur, pulang pergi bersama anak dan suami hanya 5 jutaan saja. Saya seolah mimpi, beneran enggak sih ini? Pintu untuk mewujudkan impian berwisata ke negeri tetangga seolah terbuka lebar.

Oh ya, sebelum memesan tiketnya, tentunya saya membuat akunnya. Lantaran saya sudah mendownload dan menginstal aplikasinya di smartphone saya, saya daftarnya lewat smartphone. Step by stepnya mudah sekali.


Setelah punya akun, cuz memesan tiketnya. Lalu, Alhamdulillah dapat tiket pesawat murah.




Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh Indonesia Corners dan JD.ID. Artikel ditulis berdasarkan pengalaman dan opini pribadi.

Senin, 09 April 2018

WISATA KELUARGA KE SOLO, #KAPANAJABISA DENGAN AIRY ROOMS

April 09, 2018

WISATA KELUARGA KE SOLO, #KAPANAJABISA DENGAN AIRY ROOMS

Boyolali – Solo, sebenarnya lumayan dekat. Cuma butuh waktu sejam sampai satu setengah jam sudah sampai tempat tujuan. Tapi... mengajak anak jalan-jalan ke Solo naik motor dan tidak menginap itu capek di jalan. Jadi, saya memilih staycation jika niatnya ke Solo adalah jalan-jalan bersama anak.

Solo itu luas. Banyak sekali tempat wisata. Entah wisata budaya, wisata keluarga, mall, cafe dan hotel-hotel juga berdiri gagah menghiasi kota Solo. Solo... kota yang menyimpan sejuta cerita dan selalu ngangeni.



Minggu, 8 April 2018 kemarin, bersama Pak Wends dan Juna, saya jalan-jalan ke Solo. Karena agenda kami memang dolan buat nyenengin Juna, maka kami mengunjungi wisata keluarga yang ramah anak.

Tempat pertama yang kami kunjungi adalah Taman Balekambang, Manahan. Karena weekend, taman ini ramai sekali. Ada pertunjukan keroncong yang bisa kita tonton secara gratis.



Cukup membayar parkir, kita bisa bermain-main dengan puas. Tidak perlu kelaparan juga, karena di Taman Balekambang banyak sekali orang-orang berjualan makanan. Anak juga tidak bosan karena banyak odong-odong dan anak juga bisa bermain-main di balon besar yang saya tidak tahu apa namanya. Heheh... LOL

Untuk main di balon besar atau odong-odong, cukup merogoh uang Rp 10.000,- saja. Anak bisa main sepuasnya.




Selain itu, di Taman Balekambang juga ada perahu bebek. Kita bisa menyewanya. Ada pula area bermain anak seperti perosotan, ayunan, dan kawan-kawannya. Atau jika anak suka reptil, di Taman Balekambang ini juga ada Taman Reftil Balekambang.


Oh ya, jangan kaget jika dolan ke Balekambang kita berjumpa dengan rusa ataupun kera yang dibiarkan secara liar. Toh mereka juga tidak menggangu kok.

Di Balekambang juga ada galery kesenian. Di sini ada beberapa lukisan wayang. Cocok sih buat orang tua yang ingin mengenalkan wayang kepada anaknya.


Dan yang paling saya suka dari Taman Balekambang selain karena murahnya adalah, anak berseragam di larang masuk.

Setelah puas bermain di Taman Balekambang, saya bersama Pak Wends dan Juna lalu menuju tempat wisata yang akhir-akhir ini lagi ngehits. Di mana lagi kalau bukan di De Tjolomadoe.


Tempat yang dulunya pabrik gula dan kurang menarik untuk dikunjungi ini telah direvitalisasi dan diubah menjadi landmark pusat kebudayaan baru. De Tjolomadoe kini menjadi menjadi destinasi wisata heritage terbaru di Karanganyar dan Jawa Tengah, yang dapat difungsikan menjadi pusat kebudayaan, Concert Hall dengan kapasitas maksimal 3.000 orang, ruang pertemuan dan pameran dengan kapasitas maksimal 1.000 orang, serta area komersial untuk makanan atau minuman maupun kerajinan tangan. 
Sewaktu saya ke sana kemarin, masuk ke De Tjolomadoe masih gratis. Cukup membayar parkir Rp 2.000,- perjam untuk sepeda motor dan Rp 3.000,- perjam untuk mobil. Dan area parkirnya juga luas.


Masuk ke gedung De Tjolomadoe, terasa adem. Banyak sekali spot-spot yang instragamable.  Ada beberapa cafe juga, ada pameran-pameran foto juga. Pokoknya, asyique kok dolan ke De Tjolomadoe.








Untuk area luar juga luas. Si Juna bebas lari ke sana ke mari. Hmm... cocoklah ajak keluarga buat main ke De Tjolomadoe.

Oh ya, De Tjolomadoe ini buka mulai pukul 10.00 WIB yah. Saya ke sana sih waktu itu jam 12.00 an lebih. Pas panas-panasnya, tapi foto jadi bagus.






Selain Taman Balekambang dan De Tjolomadoe, sebenarnya Solo masih menyimpan banyak wisata keluarga. seperti Taman Jebres, Keraton Solo, Taman Satwataru Jurug, dan lain sebagainya.


Untuk kuliner, bagaimana?

Jangan khawatir, Solo itu banyak sekali kulinerannya. Mau kuliner ala cafe, kuliner lesehan di pinggir jalan, tinggal pilih saja.



Kalau saya kemarin sih ke Steak Moen-Moen yang berada di Colomadu. Secara tempat ini berada di antara Taman Balekambang dan De Tjolomadoe. Rasanya lumayan dan harganya sih ramah kantong—menurut saya.

Nginepnya, di mana?

Di Solo itu banyak sekali hotel-hotel yang berdiri gagah. Bahkan, hotel tertinggi se-Jawa Tengah juga ada di Solo. Mau nginep di hotel melati sampai bintang lima, tinggal pilih saja.

Etapi, jika mau menginap di hotel yang full fasilitas tapi per malamnya hanya 200 ribuan saja, coba menginap di Airy Rooms.

Airy Rooms adalah adalah jaringan operator hotel yang bermitra dengan berbagai hotel budget di seluruh Indonesia.

Terdapat tiga jenis kamar yang disediakan Airy Rooms, yaitu Airy Premier, Airy Standart, dan Airy Eco.

Airy Premier dan Standart memberikan jaminan 7 standar fasilitas yang terdapat di setiap kamar, yaitu: layanan Wi-Fi gratis, televisi, air hangat, pendingin ruangan, tempat tidur bersih, amenities, dan air minum.




Sedangkan untuk Airy Eco (kamar Airy Rooms dengan harga ekonomis) menjamin 6 fasilitas di setiap kamarnya yaitu: layanan WiFi gratis, televisi, pendingin ruangan, tempat tidur bersih, amenities, dan air minum gratis.

Di Solo, ada beberapa hotel Airy Rooms. Di antaranya :


Yang paling saya suka dari Airy Rooms adalah harganya yang ramah kantong tapi pelayanannya OK, bahkan ada welcome snacknya juga, serta di Airy ini sering sekali ada promo. Yang jelas sih, kamar hotel Airy mah nyaman.


Mau berwisata kapan saja? Di mana saja? Bisa dong, kan ada Airy Rooms. Airy Rooms, #KapanAjaBisa. 👱👱👱


sumber gambar : blog Airy Rooms dan dokumen pribadi